Membakar Langit ~ Bab 2241

 

Bab 2241

 

Saat ini, semua orang juga tertegun. Apakah mungkin, keluarga kerajaan datang untuk merekrut menantu?

 

"Adik ipar, kamu nggak mungkin..."

 

Sambil berbicara, dia memandangi Saka dengan sedikit khawatir. Bagaimanapun, dibandingkan dengan keluarga kerajaan, keluarga Dimasta memang tidak sebanding.

 

"Tenang saja, kita semua saudara, aku bukan orang yang nggak setia seperti itu."

 

Saka menepuk-nepuk bahunya sambil menghiburnya.

 

Kemudian, di bawah tatapan Damar, dia berjalan menuju Novea, mengamatinya dari atas ke bawah, dan berkata, "Nggak mungkin dia datang untuk menjadikanku menantu kaisar, 'kan?"

 

Novea menatapnya dan berkata dengan serius, " Kalau aku bilang iya, apakah Kak Saka bersedia?"

 

"Ah?" Saka terkejut, tidak menyangka lawan bicaranya begitu terus terang.

 

"Sejujurnya, aku memiliki kesan yang baik terhadap Kak Saka. Lagi pula, keluarga kerajaan juga melakukan pernikahan politik, bagus juga bisa menikah dengan pahlawan seperti Kak Saka ini."

 

Novea tersenyum lembut sambil melihat raut wajah Saka.

 

Saka benar-benar hanya bercanda, dia tidak menyangka Novea begitu terus terang sampai-sampai dia agak terkejut, "Aku hanya bercanda ..."

 

Melihat ekspresi wajahnya yang kaget, Novea mengangkat sudut bibirnya dan berkata dengan tatapan nakal di matanya, "Aku juga."

 

Melihat senyuman menggoda dari lawan bicaranya, Saka mengerutkan sudut bibirnya dan berkata, " Kamu nggak mungkin datang hanya untuk menggodaku, 'kan?"

 

"Bagaimana kalau kita mencari tempat untuk mengobrol?"

 

Saka melihat sebuah tempat kosong yang telah dibersihkan oleh keluarga kerajaan, lalu dia mengikuti mereka.

 

Novea secara tidak sengaja melirik ke kerumunan orang tersebut, lalu kembali menatap Saka dan berkata, "Kak Saka, aku berterus terang saja, Kak Roni berharap agar kamu dapat membantu menarik keluarga Dimasta ke pihaknya."

 

Saka bertanya dengan sedikit bingung, "Kenapa dia nggak ikut ke keluarga Dimasta bersama denganku?

 

Novea tersenyum dengan sedikit tidak berdaya. "Kondisinya sedang nggak baik?" tanya Saka.

 

Novea terdiam sejenak, lalu berkata, "Dia diasingkan oleh Ayahanda untuk belajar, karena ... keluarga Atmaja, keluarga Syahrir, dan keluarga Minjana melaporkan Kak Roni. Mereka bertindak sembarangan, nggak menghiraukan para pejabat senior, jadi Ayahanda harus memberi sedikit muka kepada bawahannya."

 

Saka mengerutkan dahi.

 

Novea menghela napas dan berkata, "Kak Saka, filosofi ayahandaku dalam mendidik pewaris adalah membiarkan para pangeran bersaing secara bebas."

 

"Tapi sekarang, tiga keluarga besar dari tujuh keluarga besar mendukung Pangeran Ketiga, sedangkan keluarga Dinata dan keluarga Elyora mendukung Kak Dennis, sementara keluarga Romli dan keluarga Dimasta bersikap netral."

 

"Jadi... "

 

Tidak menunggu pihak lain selesai berbicara, Saka tersenyum dan mengangguk sambil berkata, "Aku mengerti."

 

Sekarang, bisa dikatakan bahwa aku terikat dengan Roni, kita saling berbagi kesenangan dan kesulitan.

 

Novea akhirnya menghela napas lega, dia lalu mengeluarkan selembar kertas yang menguning.

 

Dalam tatapan Saka yang kebingungan, dia berkata pelan, "Beberapa ratus tahun yang lalu, ketika keluarga Dimasta baru didirikan, Sekte Tersembunyi di belakangnya bukanlah Sekte Yin-Yang, melainkan seorang bijak yang misterius. Leluhur keluarga Dimasta hanyalah pelayan dari seorang bijak tersebut."

 

"Kemudian nggak tahu kenapa, orang bijak itu meninggalkan keluarga Dimasta, dan perubahan selama ratusan tahun ini hanya diketahui oleh beberapa orang saja."

 

"Di atas kertas ini, tercatat satu halaman ilmu bela diri yang ditinggalkan oleh sosok misterius tersebut, yang kebetulan diperoleh oleh nenek moyang keluarga kerajaanku di masa lalu..."

 

"Maksud Kak Roni adalah, kamu gunakanlah halaman seni bela diri ini untuk menyamar sebagai murid dari orang bijak itu."

 

Saka tertawa dan berkata, "Apakah orang akan percaya?"

 

"Bahkan jika hanya ada satu dari seribu kemungkinan, dia harus percaya."

 

Novea tersenyum tipis dan berkata, "Dasar dari seni bela diri keluarga Dimasta diwariskan oleh orang bijak tersebut, sayangnya nggak lengkap. Keluarga Dimasta terus berusaha mencari seni bela diri yang lengkap selama ratusan tahun dan mereka telah ditipu dengan berbagai cara berkali-kali, mereka juga telah membayar banyak sekali!"

 

Ketika membicarakan hal ini, dia menunjukkan senyuman yang sedikit mengejek dan berkata, " Setiap kali, mereka selalu terjebak ..."

 

Mendengar ini, Saka merasa sangat bersimpati. Keluarga Dimasta benar-benar malang...

 

"Mereka nggak pernah berpikir untuk mengganti metode latihan?" Saka bertanya.

 

"Hehe, inilah kekuatan dari orang bijak itu, sebuah metode latihan yang kurang lengkap saja sudah membuat keluarga Dimasta meremehkan seni bela diri lainnya, mereka lebih memilih untuk mencari selama ratusan tahun dan tetap nggak menyerah."

 

"Menurutmu kalau mereka mendapatkan versi lengkapnya, bagaimana sikap mereka terhadapmu?"

 

PROMO!!! Semua Novel Setengah Harga
Cek https://lynk.id/novelterjemahan
Sudah ada Novel Baru yaa

Bab Lengkap 

Membakar Langit ~ Bab 2241 Membakar Langit ~ Bab 2241 Reviewed by Novel Terjemahan Indonesia on March 29, 2025 Rating: 5

Post Comments

No comments:

Powered by Blogger.